Perbedaan HTML dengan HTML5

 Mengenal HTML dan HTML5

            Banyak orang mungkin ada yang bertanya-tanya Apa itu HTML? atau Apa perbedaan HTML dengan HTML5? Pertanyaan ini  sering ditanyakan oleh seorang blogger pemula atau mereka yang baru mengenal HTML seperti anak SMK Jurusan Komputer. Berikut penjelasannya,
Logo HTML5



Pengertian HTML

HTML adalah kepanjangan dari HyperText Markup Language, merupakan bahasa interpretasi yang digunakan pada sebuah halaman web. HTML mendeskripsikan struktur halaman web yang ditulis dengan element atau tag yang yang mengapit konten atau teks didalamnya.
Penjelasan lebih rinci mengenai arti kata-perkata dari HTML adalah sebagai berikut:
  • HyperText: adalah istilah teks aktif, yang apabila diklik akan meloncat atau menuju halaman lain. Ini merupakan kemampuan dari sebuah halaman web yang dapat saling berhubungan antara halaman satu dengan lainnya.
  • Markup: Merupakan tag-tag yang biasanya diawali dengan tag pembuka (opening tag) dan tag penutup (closing tag) yang memberi kemampuan untuk menata layout atau memformat struktur halaman web pada sebuah konten teks sederhana didalam file HTML itu sendiri.
  • Language: yaitu bahasa yang digunakan oleh HTML itu sendiri. Perintah-perintah tag menggunakan bahasa yang dapat dimengerti oleh browser atau interpreter lainnya.
HTML bukanlah sebuah bahasa pemrograman pada umumnya, seperti Java, C, C++, visual basic dan sejenisnya, melainkan bahasa markup / markah yang ditulis dengan perintah tag-tag atau element yang menaungi (mengapit) konten didalamnya yang akan ditampilkan pada sebuah halaman web oleh browser atau HTML interpreter (penerjemah HTML) lainnya.

Pengertian HTML5

HTML5 adalah kepanjangan dari HyperText Markup Language versi 5, merupakan HTML baru penerus dari HTML 4, XHTML1, dan DOM Level 2 HTML. HTML5 merupakan pengembangan bahasa HTML yang lebih baik, lebih berarti atau semantik (semantic meaning) yang sebelumnya adalah bahasa markup sederhana menjadi sebuah flatform canggih, penuh fitur dan kaya akan antarmuka pemrograman aplikasi yang disebut API (Application Programming Interface).

Fungsi HTML 

HTML berguna untuk menampilkan konten, menghubungkan (link) antar halaman, memberi struktur dan informasi terkait dengan sebuah halaman web. konten sebuah web tidak hanya terbatas pada teks saja, melainkan konten interaktif lainnya seperti video, audio, gambar dan animasi dapat disisipkan dan ditampilkan pada halaman web.

Contoh Konten File Format HTML

Berikut contoh konten (markup) yang ditulis didalam .html file dengan contoh format HTML5.
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<meta charset="utf-8" />
<title>Judul HTML</title>
</head>
<body>
<p>Ini adalah paragraf</p>
</body>
</html>
Contoh selengkapnya, dapat dilihat pada masing-masing tag HTML yang tersedia dan dapat Anda pelajari pada menu pembahasan "HTML Element" yang telah kami sediakan.

Cara Menulis (Membuat) file HTML

File HTML dapat ditulis atau dibuat dengan program teks editor sederhana, seperti NotepadNotepad++ atau teks editor lainnya dengan cara membuat file baru, kemudian menulis (atau copy-paste) seperti contoh diatas, lalu simpan dengan extensi .html atau .htm.

Cara membuka (Open) file HTML

File HTML, biasanya berekstensi .html atau .htm dapat langsung dibuka dengan web browser seperti: Google ChromeMozilla FirefoxOperaSafariInternet Explorer dan Microsoft Edge.

Untuk Latihan teman-teman dapat mengklik link ini "Membuat website sederhana dengan HTML pemula"
Sumber lebih lengkap : http://dul.web.id/belajar/apa-itu/arti/html-html5.php

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »